KILASBOGOR.COM | BOGOR -Tanah di sebelah selatan gunung parumpung Kampung Baragajed Desa Leuwisadeng Kecamatan Leuwisadeng Kabupaten Bogor, terbelah belah sepanjang lebih dari 200 meter dan sudah anjlog 1 meter, hal ini disampaikan Alvin salah satu warga baragajed kepada awak media (13/05/20).
Alfin meminta kepada pemerintah setempat harus segara melakukan penanggulangan secepat mungkin dikwatirkan terjadi longos seperti Desa Wangun Jaya tadi malam dinihari. Ungkap Alfin
“Kalau bisa Kepala Desa Leuwisadeng untuk membawa konsultan atau yang paham soal penanganan tanah longsor, seperti BNPB. Soalnya percuma kalau dilihat doang tapi gak tau cara penanganannya”, kata Alvin
Sementara itu Kades Leuwisadeng Rohim Hidayatullah saat mendapatkan informasi dari warga, terkait retakan tanah yang terjadi di kampung Baragajed, memberikan keterangan kepada awak media ” Besok kami bersama jajaran serta meminta didampingi oleh orang yang ahli untuk mengunjungi lokasi tersebut “, ungkap Rohim
Semoga dengan adanya penelitian dari orang yang paham dalam bidang struktur tanah, apa yang akan terjadi di kampung baragjed dapat ditanggulangi, berharap warga kampung baragajed dijauhkan dari musibah bencana alam, tetapi diharapkan warga kampung baragajed selalu wapada. Pungkas rohim
Sumber : kilasberita.id (Media group PT Jabar Media Utama)